KEPITING (Kelas Pintar Daring) Dinas Perpustakaan dan Arsip Kota Balikpapan

Balikpapan - Dalam situasi pandemi, layanan Perpustakaan tidak hanya mengandalkan layanan ditempat . Kebutuhan informasi dan pengetahuan masyarakat tetap dapat dilayani melalui Kelas online atau daring. Perpustakaan Kota Balikpapan melakukan terobosan dalam upaya peningkatan budaya literasi. Terobosan ini melalui transformasi perpustakaan berbasis inklusi sosial.

Untuk itu, Perpustakaan Kota Balikpapan menyelenggarakan layanan daring yang berupa Kelas Online, kelas ini diberinama KEPITING (Kelas Pintar Daring) . KEPITING telah terlaksana dari tahun 2021 . Bermula dari Kelas Beladonglis (Belajar mendongeng dan menulis) tahun 2020. Pelaksanaan Kelas Pintar Daring ini menggunakan aplikasi Zoom meeting. KEPITING terbagi menjadi beberapa kelas, yaitu:  kelas mendongeng, menggambar, menulis (fiksi dan non fiksi), dan Bahasa Inggris yang dapat diikuti oleh warga Balikpapan, dari kalangan pelajar dan umum. Peserta Kelas Bahasa Inggris diikuti oleh pelajar kelas 3 sampai dengan kelas 6 Sekolah Dasar (SD).

Untuk mentransfer atau menyampaikan ilmu kepada peserta, Perpustakaan Kota Balikpapan menggandeng narasumber yang mumpuni dibidangnya. Kak Amir begitu sapaannya, ia mengajar kelas mendongeng, Kak Arief kelas menggambar. Kak Fitri kelas menulis fiksi. Kak Rinelya menulis nonfiksi. Kak Nadia kelas Bahasa Inggris.

Transformasi Perpustakaan berbasis inklusi sosial adalah jawaban atas salah satu dampak langsung COVID-19. Melalui transformasi Perpustakaan berbasis inklusi sosial dapat tercipta penguatan akses pengetahuan. Perpustakaan Berbasis Inklusi Sosial merupakan Perpustakaan yang memfasilitasi masyarakat dalam mengembangkan potensinya. Program Transformasi Perpustakaan Berbasis Inklusi Sosial bertujuan memperkuat peran perpustakaan umum dalam meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia Sehingga kemampuan literasi meningkat yang berujung peningkatan kreativitas masyarakat(dispustakar/put)