Penyerahan Donasi Buku untuk Kelurahan Kota Balikpapan Oleh DPK Kaltim

Balikpapan - Senin (06/02/2023) Program Balikpapan Membaca yang menjadi agenda Pemerintah Kota Balikpapan dimana pemerataan bahan bacaan di seluruh wilayah Kota Balikpapan melalui perpustakaan kelurahan masih sangat kurang. Dinas Perpustakaan dan Arsip Kota Balikpapan selaku pembina perpustakaan kelurahan memfasilitasi Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (DPK) Kaltim menyerahkan bantuan buku kepada beberapa Perpustakaan Kelurahan di Kota Balikpapan. Perpustakaan kelurahan yang diberikan bantuan buku adalah perpustakaan kelurahan yang dinilai oleh Dispustakar Kota Balikpapan mempunyai potensi mengembangkan minat baca di kelurahannya. Perpustakaan Kelurahan Gunung Sari Ulu, Perpustakaan Kelurahan Manggar, Perpustakaan Kelurahan Margasari merupakan tiga perpustakaan yang menerima bantuan buku dari DPK Kaltim. Kabid BP3KM DPK Kaltim, Bapak Taufik menyerahkan buku kepada masing-masing lurah.

Penyerahan buku yang dilaksanakan di ruang CP Gallery Dispustakar, dihadiri oleh Bapak Muhammad Syafranuddin selaku Kepala DPK Kaltim,  Bapak Sutadi selaku Kadis Dispustakar Kota Balikpapan dan didampingi oleh Kabid BP3KM DPK Kaltim, Bapak Taufik, Kabid Perpustakaan Kota Balikpapan, Ibu Kartini, Lurah – lurah Kota Balikpapan ,Pustakawan, dan Staf DPK dan Dispustakar Kota Balikpapan serta Tenaga Perpustakaan Kelurahan. Bantuan buku yang diberikan berjumlah 700 judul buku dengan 1.400 eksemplar buku. Pemberian buku tersebut disambut suka cita oleh Lurah dan Tenaga Perpustakaan Kelurahan. Harapan dispustakar dengan bantuan buku ini dapat meningkatkan semangat literasi masyarakat khususnya kelurahan. Agenda berlangsung hangat serta memberikan angin optimisme mengenai pengembangan perpustakaan dan peningkatan minat baca serta literasi. (Dispustakar-af)